Anime
Riger  

Anime Yang Menghadirkan Pertempuran Epic

Halo sobat anime, pada kesempatan kali ini kami akan memberikan rekomendasi anime yang memiliki adegan bertarung yang epic. Karena pastinya tidak sedikit dari kamu yang ingin menonton anime yang mempunyai pertarungan epic, karena setiap pertarungan epic di anime selalu disertai dengan efek yang keren. Maka dari itu kami akan merekomendasikan game yang mempunyai adegan-adegan tersebut.

Rekomendasi Anime Yang Menghadirkan Pertempuran Epic

Dilansir dari beritrust.com inilah anime-anime terbaik yang mempunyai pertarungan epic yang bisa membuatmu betah nonton.

1. Naruto: Shippuden                                                            

Anime yang satu ini pastinya sudah tidak asing di mata orang Indonesia dan satu-satunya anime yang dikenal oleh emak-emak Indonesia. Tidak perlu dijelaskan dan dipungkiri bahwasannya anime Naruto ini memang anime dengan jalan cerita yang menarik serta puluhan scene epic di setiap episodenya.

2. Fullmetal Alchemist: Brotherhood

Anime ini pertama di siarkan pada tahun 2009 yang dimana sampai saat ini anime ini menjadi anime terbaik sepanjang masa. Bahkan peringkat Fullmetal Alchemist ini menempati urutan pertama dengan rating yang hampir sempurna, dan sampai saat ini belum ada yang bisa mengalahkan keseruan dari anime ini.

Fullmetal Alchemist sendiri memberikan alur cerita yang sangat seru ditambah pertarungan epic nya di setiap episodenya, jadi sudah tidak heran anime ini menjadi anime terbaik sepanjang masa

3. One Punch Man

Walaupun anime ini memiliki pertarungan yang unik yakni dengan mengalahkan satu musuh dengan satu pukulan tapi tetap saja anime ini memiliki puluhan pertarungan yang epic. Meskipun bukan si karakter utama yang melakukan pertarungan epic tersebut, melainkan karakter-karakter sampingan yang ada di anime ini. 

Dan itu menjadi nilai plus dari anime ini yang dimana biasanya kita hanya melihat di karakter utama bertarung mati-matian dan karakter sampingan yang tidak berguna.

Sedangkan di anime ini karakter sampinganlah yang menjadi bintang utamanya, karena di anime ini karakter utama hanya datang dan untuk menyelesaikan last boss nya. Tapi tetap saja anime ini memiliki pertarungan karakter utama uang epik, karena tidak semua musuh di anime ini bisa dibasmi dengan satu pukulan.