Biodata Ayu Ting Ting Penyanyi Dangdut Asal Depok
Hiburan
Riger  

Biodata Ayu Ting Ting Penyanyi Dangdut Asal Depok

Ayu Rosmalina atau Ayu Ting Ting merupakan janda beranak satu yang mengawali debut karirnya sebagai seorang pedangdut di usia belia. Ayu lahir di Depok, 20 Juni 1992 ini sempat menikah dengan mantan suaminya, Henry Baskoro Hendarso yang menikahinya secara diam-diam pada 4 Juli 2013 lalu dan bercerai di tahun 2014.

Pernikahan yang baru seumur jagung tersebut sempat membuat dunia hiburan ramai. Apalagi mengingat keduanya semasa berpacaran dahulu sangat sering mengumbar kemesraan di depan umum dan pernikahannya yang dilakukan secara diam-diam di rumah Ayu. Tak lama setelah menikah Ayu pun hamil, bahkan dalam keadaan hamil tersebut Ayu tetap memutuskan untuk bercerai dengan Henry.

Sebelum dirinya mendaftarkan gugatan cerai ke pengadilan agama, Ayu melahirkan anaknya yang diberi nama Bilqis Khumairah Razak pada 28 Desember 2013. Meski banyak yang bertanya-tanya mengapa jarak pernikahan dengan melahirkan sang anak sangat dekat, Ayu tak mau banyak berbicara. Bahkan Ayu sempat menyembunyikan wajah sang anak dari awak media, karena kasus perceraiannya dengan Henry.

Setelah masalah perceraiannya selesai dengan Henry, Ayu tidak pernah memperbolehkan Henry dengan buah cinta mereka berdua. Menurutnya, sang anak tidak perlu tahu siapa ayahnya karena menurut Ayu, Henry bukanlah orang yang baik sehingga mengharuskan dirinya menggugat cerai sang mantan suami.

Setelah bercerai dari Henry, Ayu sering digosipkan dengan beberapa artis, seperti Shaheer Sheikh, Ivan Gunawan, dan Husein Alatas. Namun, hanya hubungannya dengan Shaheer yang ramai diperbincangkan dan menuai banyak komentar negatif. Banyak yang tidak suka dengan Ayu karena kelakuannya yang nyablak, senang menggoda lelaki, membuat banyak pula yang tak setuju dengan hubungan Ayu bersama Shaheer.

Meski begitu, keduanya tetap menjalin hubungan asmara, meski hanya bertahan beberapa bulan saja karena dikabarkan Shaheer yang selingkuh dengan wanita lain. Seperti saat berpisah dengan Henry, Ayu pun enggan untuk bertemu lagi dengan Shaheer di manapun. Ayu pun tak mau berada satu panggung dengan Shaheer di sebuah acara beberapa tahun silam.

Nama Ayu Ting Ting juga digadang-gadang sempat menjadi perusak rumah tangga Raffi Ahmad dengan Nagita Slavina. Kabarnya Raffi dan Ayu sempat pergi ke Amsterdam, Belanda bersama-sama, tanpa adanya Gigi yang menemani Raffi. Raffi yang senang menggoda Ayu, bahkan Ayu yang juga terima-terima saja saat digoda dengan Raffi, membuat banyak nitizen yang hilang respect dengan ibu satu anak ini. Menurut mereka, Ayu tidak pantas melakukan hal tersebut karena Raffi sudah memiliki istri dan seorang anak.

Meski keduanya membantah hal tersebut, tapi banyak yang telah menemukan bukti kedekatan antara keduanya. Bahkan tak sedikit pula yang menghujat Ayu Ting Ting dengan sebutan yang tidak pantas karena diduga sebagai pelakor dari Nagita Slavina.

Salah satu hal yang membuat banyak netizen berpikiran bahwa antara Ayu dengan Raffi memiliki hubungan spesial di belakang adalah Ayu tidak pernah mau satu panggung dengan Nagita. Padahal Ayu sempat berkata bahwa antara dirinya dan Raffi tidak memiliki hubungan apa-apa selain rekan kerja dan teman semata.

Biodata Ayu Ting Ting Penyanyi Dangdut Asal Depok

Namun, lambat laun masalah tersebut pun hilang ditelan bumi dan sudah tidak ada yang membahasnya kembali. Kini Ayu pun masih digosipkan memiliki hubungan dengan designer ternama Indonesia, Ivan Gunawan. Keduanya meski malu-malu, tapi tidak pernah malu untuk mengumbar kemesraan bersama. Meski begitu keduanya masih bungkam dengan gosip yang beredar dan hanya minta untuk didoakan yang terbaik saja.

Tak hanya kontroversinya saja yang membuat nama Ayu terkenal, tapi banyak juga prestasi yang telah dibuatnya selama ini. Ayu dikenal banyak orang dengan singlenya yang bertajuk “Alamat Palsu” meledak di pasaran pada tahun 2011. Dari keuntungan yang diperolehnya, Ayu pun merilis single lainnya, seperti “Sik Asik” tahun 2012, “Geregetan” tahun 2013, dan “Sambalado” tahun 2015.

Kelima lagu tersebut membuat namanya semakin dikenal masyarakat dan membuat dirinya sering tampil di acara TV. Ayu pun mencoba peruntungan dengan mengepakkan sayapnya di dunia film dan sinetron.

Artis yang sempat diperbincangkan juga masalah goyangan yang dilakukannya saat off air ini, juga telah mencoba peruntungan dalam bidang sebagai presenter di acara TV .

Berkat kemampuannya dalam dunia tarik suara dan juga sebagai artis, membuat Ayu mampu meraih 26 penghargaan di usia belia dengan sepak terjang di dunia hiburan yang masih sebentar. Ayu sangat bersyukur dengan apa yang Tuhan telah berikan padanya, mulai dari karir yang cemerlang, uang yang tak terhingga sampai bisa membenahi rumah dan membeli vila, membantu adiknya membuka usaha, dan menaikkan orang tuanya ibadah umrah.

Kini, hanya tinggal keinginan untuk memiliki pasangan baru dan menikah saja yang ingin ia lakukan. Ayu ingin memberikan sosok bapak kepada sang anak yang kini pun sudah ingin memiliki bapak baru. Semoga di tahun depan Ayu bisa mengakhiri status jandanya dengan menikah bersama lelaki terbaik untuknya ya.

Itulah dia Biodata Ayu Ting Ting. Semoga artikel ini dapat bermanfaat, terima kasih.