lantai vinyl
Rumah
Riger  

Inilah yang Menjadi Alasan Kenapa Banyak Masyarakat Lebih Memilih Menggunakan Lantai Vinyl

Membahas mengenai rumah memang cukup menarik, apalagi bagian lantai yang saat ini banyak beragam pilihan. Contohnya lantai vinyl yang beberapa waktu belakangan ini lebih banyak dipilih dalam berbagai jenis pembangunan seperti perumahan, perkantoran, hotel, sampai dengan berbagai tempat usaha pada umumnya. Inilah yang membuat beberapa orang penasaran, apa yang menjadi kelebihan dari jenis lantai tersebut dari pada lainnya. Begitu pula apa yang menjadi dasar orang bisa beralih dengan model lantai lama.

Bagi Anda yang saat ini berniat untuk melakukan pembangunan pada lantai atau justru akan melakukan penggantian. Sepertinya cocok mengetahui beberapa hal yang menjadi alasan seperti berikut ini.

lantai vinyl

1.    Corak dan ukuran beragam

Vinyl menjadi pilihan yang cukup cocok apalagi melihat corak dan ukuran yang cukup beragam. Mulai dari motif kayu, motif batu ataupun lainnya yang bisa langsung Anda sesuaikan dengan keinginan.

2.    Perawatan yang mudah

Bukan saja masalah corak yang lebih bagus karena beragam, nyatanya dalam masalah perawatan untuk jenis vinyl juga cukup mudah. Namun meskipun tahan air tetap ketika terjadi tumpah atau lainnya perlu langsung mengepel dan membersihkannya.

3.    Cocok untuk berbagai ruangan

Alasan selanjutnya adalah lantai vinyl itu cocok untuk dijadikan dalam berbagai jenis ruangan. Baik itu lantai ruang tamu, kamar tidur, ruang keluarga dan beberapa jenis ruangan lainnya. Tampilannya yang menarik sehingga memberikan kesan elegan dan nyaman.

4.    Membuat aman lingkungan

Bahan utama vinyl merupakan PVC atau polyvinyl carbonated, sudah dilengkapi dengan anti rayap, anti bakteri, tahan api dan berbagai jenis resiko buruk lainnya. Apalagi tidak bisa tergores dengan mudah sehingga aman untuk segala usia.

 

Itulah beberapa alasan yang membuat banyak orang akhirnya memilih menggunakan jenis lantai vinyl dari pada lainnya. Bagi Anda yang akan melakukan perubahan pada lantai atau sedang melakukan perbaikan bisa menjadikan ini sebagai salah satu pilihan terbaik. Pastikan Anda memahami beberapa karakteristik pada setiap jenis lantai, sehingga akan lebih mudah untuk melakukan perbandingan sebelum menentukan.